Melingkar
Di hari ke-16 ini, kegiatan yang membuat mata ini berbinar binar adalah berdiskusi dan berkumpul dengan para sahabat surga dalam lingkaran yang rutin dilaksanakan setiap weekend.
Melihat pemandangan kampus yang rimbun, menambah suasana hati semakin menyenangkan. Dalam lingkaran sabtu lalu, materi yang disajikan kakak mentor adalah tentang IKHLAS, dan beliau menjelaskan beberapa hal diantaranya tentang PENTING nya NIAT dalam BERAMAL.
Ikhlas dalam beramal, berarti memang di NIATKAN untuk beramal karena Allah, bukan karena hal lainnya. Beliau mengemukakan bahwa kita perlu mengupayakan untuk selalu memperbaiki niat ketika melakukan sesuatu. Karena nilai sebuah AMAL bergantung pada NIAT.
Selepas materi, kami pun melakukan diskusi. Hal ini menjadi aktivitas yang menyenangkan karena bisa bertukar pendapat dengan satu dan yang lainnya, saling menguatkan satu sama lain. Semoga lingkaran ini tak hanya di dunia namun hingga ke surga Nya, Aamiin :)
#level7
#tantangan10hari
#kuliahbunsayIIP
#Bintangkeluarga
![]() |
Pemandangan Hal Depan Masjid Kampus UPI |
Komentar
Posting Komentar
Terima Kasih sudah berkunjung ke blog ini. Semoga bisa jadi partner bertumbuh bagi rekan-rekan semua ya