Temukan Terampilmu


Di tugas kedua ini setelah menuliskan lima aktivitas yang membuat mata berbinar dari minggu kemarin sekarang waktunya mendeskripsikan Apa saja sih keterampilan yang perlu ditingkatkan agar 5 aktivitas tersebut semakin bisa membuat mata kita berbinar

Untuk menemukan keterampilan apa yang perlu diasah agar semakin terampil, menganalisisnya adalah dengan membagi aktivitas dalam 4 kuadran. Kategori Pertama penting dan tidak mendesak; Kategori kedua penting dan mendesak; Kategori ketiga tidak penting dan mendesak; kategori keempat tidak penting dan tidak mendesak. Untuk menemukan keterampilan apa saja dalam 4 kuadran ini lumayan cukup lama sampai diskusi dengan suami dan akhirnya terlihat lah beberapa pola aktivitas yang memang pas untuk keempat kategori tersebut.

Kriteria pertama penting dan tidak mendesak,  isinya ada dua hal yaitu ada tiga yaitu belajar tentang food preparation, keterampilan dalam menulis copywriting, ketiga adalah kemampuan menyusun pembelajaran berbasis WhatsApp, belajar nyetir mobil dan motor, kemampuan mengelola keuangan keluarga, membuat daftaar buku/seminar/training yang akan dijadikan next target

Kemudian kriteria kedua, penting dan mendesak, di kriteria ini lumayan banyak yang dirasa cukup penting dan harus segera  dikuasai yaitu kemampuan mengelola pemakaian gadget; kemampuan mengelola waktu ber medsos; kemampuan menyusun kurikulum keluarga khususnya dan juga pembelajaran online; terampil tentang  tentang MPASI dan tumbuh kembang bayi, karena Khadijah bentar lagi mau MPASI, kemudian kemampuan menulis artikel-artikel yang bagus itu yang seperti apa sih.

Nah kemudian beralih ke kriteria ketiga, tidak penting dan mendesak, ini belajar tentang media penulisan artikel seperti di IG, blog dan juga pembuatan web pribadi nantinya, menyusun bussiness plan untuk edulife dan teacher incubator, tentang pengelolaan keuangan keluarga

Kemudian untuk kriteria, tidak penting dan tidak mendesak; isinya cuma satu yaitu list menu masakan dan jenis sambal

Dari 4 jenis kuadran akhirnya bisa terlihat  5 keterampilan yang perlu dikuasai yaitu
1. Kemampuan mengelola gadget
2. Kemampuan mengelola waktu penggunaan medsos
3. Kemampuan menulis artikel
4. Kemampuan menyusun kurikulum keluarga dan kelas online
5. Kemampuan membaca buku yang efektif

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa Perbedaan Learning dan Training

CREATIVITY

Mengenalkan Fitrah Seksualitas pada Anak