Cara Menentukan Kebutuhan Belajar


cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: https://diginomica.com/wp-content/uploads/2015/04/confused-businessman.jpg

Haloo rekan-rekan semua :)

Pernah bingung harus belajar apa dan bagaimana caranya dalam rangka mencapai impian yang diinginkan? 

Sudah sering keluar uang banyak untuk beli buku, biaya kuliah dan biaya pelatihan tapi berasa stagnan dalam mencapai impian malah ada yang tidak ada kemajuan yang signifikan ?

Nah bagi teman-teman yang sedang merasakan ini, teman-teman ga sendiri ko. Saya pribadi sering sekali merasa bingung dan merasa sudah keluar uang banyak tapi ko gini gini aja. Sekali lagi tenang ya teman-teman, bukan hanya anda saja ko yg mengalami kegalauan dalam mencapai impian. Maka kali ini  saya akan share tentang pengalaman dalam hal bagaimana menentukan kebutuhan belajar dalam rangka mencapai impian yang diinginkan.

Berikut tahapan-tahapan cara untuk menentukan kebutuhan belajar:

1.  Tentukan Skala Prioritas Yang Akan Dicapai Selama Hidup

cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: https://img.okezone.com/content/2014/08/26/373/1029911/9sbAwnc1Dd.jpg

Apa yang dimaksud dengan skala prioritas dalam poin ini? pasti diantara kita semua ketika memiliki impian bukan hanya 1 saja kan melainkan ada beberapa impian. nah mungkin bisa saja pencapaian impian dilakukan secara bersamaan, namun alangkah baiknya kita tentukan dulu mana yang menjadi prioritas, terlepas keputusan Tuhan seperti apa ya, karena ranah manusia sebatas ikhtiar. Dalam menentukan prioritas ini bisa mempertimbangkan beberapa faktor diantaranya kekuatan tenaga yang dimiliki, faktor keluarga, faktor usia, dan juga ketersediaan dana dan kekuatan relasi atau networking.


2. Tentukan Batas Waktu Tercapainya


cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: https://media.licdn.com
Ingat ya teman-teman waktu terus berlanjut, usia semakin menua dan energi semakin berkurang. Maka dari itu kita perlu memberi batas waktu kapan mimpi-mimpi akan tercapai. Nah sebaiknya teman-teman tentukan dari beberapa impian yang ada,  mana yang perlu dicapai terlebih dahulu dan kemudian tentukan waktu terrcapainya. Hal ini akan memudahkan untuk eksekusi tips berikutnya ya. Hal ini untuk mencegah teman-teman berleha-leha dan fokus pada impian yang ingin dicapai. Nah di tips ini saya anggap teman-teman sudah menentukan mana impian yang prioritas no 1 dan seterusnya. 


3. Tentukan Standar Ideal Dari Impian Yang Ingin Dicapai

cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: https://thump-images.vice.com/images

Nah maksudnya adalah temen-temen tentukan standar dari impian teman-teman. Karena beda orang beda standar kan, sama kaya menentukan masakan. Kata 1 orang bisa enak, tapi orang lain berlum tentu enak, hehe. Upayakan dalam menentukan standar ini, standarnya bisa terukur ya teman-teman, misal yang punya impian jadi pengusaha memiliki target omzet dalam 5 tahun ke depan sudah 1 M. Kenapa harus terukur? Hal ini dimaksudkan agar teman-teman mampu mengevaluasi pencapaiannya masing-masing 

4. Analisis Kendala Yang Dialami

cara mentukan kebutuhan belajar
Sumber: http://wee-wander.com/wp-content/uploads/2015/09/todo.jpg


Nah ini ketika temen-temen, pada tahapan ini perlu menyadari kendala apa yang dialami dalam mencapai impian yang sedang ingin dicapai. Tujuannya adalah agar kita mengetahui apa saja yg menjadi kendala sehingga nantinya akan mudah bagaimana cara menutupi kendala tersebut. Selain itu, analisis kendala ini akan membantu kita untuk melakukan positioning kita dari impian yang akan dicapai. Positioning yang dimaksud adalah sejauh mana kita paham dengan hal yang perlu dikuasai. Sebagai contoh, ada seorang manager sebuah perusahaan diberikan amanah sebagai agent of change di perusahaanya, sedangkan jam terbang untuk berbicara tampil sudah sering namun masih kurang bisa mempengaruhi. Tentu saja sebagai seorang yang diamanahi sebagai agent of change, ketidakmampuannya dalam hal mempengaruhi tim adalah sesuatu yang menjadi kendala sehingga perlu ada treatment agar komunikasi yang dibangun bisa sampai tingkatan mempengaruhi. Maka karena sudah terbiasa berbicara hanya saja belum mampu mempengaruhi, solusinya adalah bisa mengikuti pelatihan how to influence atau berguru langsung pada senior yang kemampuannya tidak diragukan lagi dalam hal mempengaruhi. Untuk pembahasan tingkatan kebutuhan belajar ini akan dibahas di artikel selanjutnya, so stay tune ya.

5. List Action 
cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: http://cdn2.hubspot.net/hubfs/473564/Images/SmartMail/inbox-todo-list.png
Nah dari standar yang sudah ditentukan coba list apa-apa saja yang mmasih perlu dipelajari agar memenuhi standar tersebut. akan lebih baik jika teman-teman berkonsultasi dengan learning consultant ya. karena jika teman-teman berkonsultasi dengan learning consultant, teman-teman akan mendapatkan model kompetensi. Seorang learning consultant akan mengarahkan kepada teman-teman terkait urutan apa yang perlu dipelajari dalam mencapai penguasaan kompetensi yang mampu menunjang keberhasilan teman-teman dalam mecapai impian di masa mendatang. Berikut contoh bentuk model kompetensi:
cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: koleksi pribadi penulis


6. Lakukan Monitoring dan Evaluasi


cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: https://mariajeunessa.files.wordpress.com/2012/09/monitoring-evaluation.jpg

Nah karena di awal sudah menentukan standar dari masing-masing impian. Maka kita akan mudah melakukan monitoring sudah sejauh mana pencapaian yang dicapai menuju standar yang diinginkan. Tentu saja dengan adanya standar pun kita mampu menilai hal-hal apa yang menjadi penghambat ketika mimpi belum tercapai sesuai waktu yang telah ditentukan. Nah dalam hal ini, jangan patah semangat ya, Ketika gagal, teman-teman punya pilihan untuk bangkit dan perbaiki kemudian coba lagi, begitu terus selanjutnya,


Nah sebelum teman-teman memperdalam dan melakukan tahapan cara-cara di atas, teman-teman bisa simak tips berikut agar mampu menganalisis kebutuhan belajarnya lebih mudah :)

1. Mengenal Diri Sendiri

Mengapa perlu mengenal diri sendiri?

cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: http://www.konsultasipsikologi.icbc-indonesia.org/wp-content/uploads/2014/09/
cara-mudah-mengenal-diri-sendiri.jpg

Yakinlah bahwa setiap manusia adalah unik, dengan segala potensi yang dimilikinya. Kita perlu menyadari bahwa dalam hidup ini tak ada yang sempurna. Janganlah selalu ingin menjadi orang lain, tapi hiduplah menjadi dirimu sendiri, dengan bakat dan potensi yang sudah Tuhan titipkan, maksimalkanlah potensi dan terus belajar untuk menutupi kekurangan diri :)

2. Menentukan Gaya Belajar


cara menentukan kebutuhan belajar
Sumber: https://komunitashsmnsemarang.files.wordpress.com/2015/04/ls1.jpg

Setiap orang beda gaya belajar kan? jadi pastikan ketika temen-temen belajar pada seorang mentor atau lembaga, kedua hal tersebut mampu mengakomodasi gaya belajar teman-teman. ga mau dong ya udah ngeluangin waktu, tenaga dan biaya yang banyak tapi ga ngerti. haha. Rugi banget itu mah. Secara sederhananya, temen-temen bisa tentukan dalam 3 jenis gaya belajar yaitu visual, auditori dan kinestetik. Wah kalau 3 jenis belajarnya kaya gitu mah, semua orang pasti ada visual, auditori dan kinestetik, hihi. Tenang ya guys, memang ketiga gaya belajar tersebut pasti dimiliki oleh semua orang, tapi yang paling dominan pasti cuma satu kan? hehe. Optimalkan di gaya belajar paling dominan ya, biar belajarnya enjoy dan ga berasa cape :)

Sekian tips dari saya, semoga bisa memudahkan teman-teman dalam mencapai impiannya ya. Keep fighting ^_^

Salam
Ridha Hidayani



   

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa Perbedaan Learning dan Training

CREATIVITY

Mengenalkan Fitrah Seksualitas pada Anak