Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2018

Bersamaan

Gambar
Sore ini di sela-sela pekerjaan kantor yang belum sepadat biasanya, saya manfaatkan untuk mengasah kemampuan bahasa Inggris hari ini sebelum tes nantinya. Di hari ke-3 level 9 ini saya mencoba mengkreasikan aktivitas yang biasanya saya tidak lakukan, hihi. Hari ini sedari siang saya mencoba melakukan aktivitas mendengarkan video berbahasa Inggris di Youtube sambil saya membaca buku IELTS Killer. Nah biasanya saya hanya fokus pada 1 aktivitas misal listening hanya listening saja atau reading, reading saja. Tidak dilakukan bersamaan. Hal ini saya lakukan bukan tanpa alasan. Pertama karena saya mengetahui jika ingin menguasai sebuah bahasa maka saya perlu terbiasa mendengar bahasa tersebut tanpa perlu dulu tau kata apa yang diucapkan dan apa artinya. Intensitas mendengar yang tinggi dengan bahasa yang dipelajari nantinya akan mempermudah belajar ke tingkatan reading, structure dan lainnya. Terlebih lagi gaya belajar dominan ku adalah auditori, jadi adanya listening akan jauh lebih efekt...

Foto Kaki

Gambar
Berfoto bersama sudahlah menjadi hal yang aneh untuk pasangan suami istri ya hihi Di tugas ke-2 kelas Bunda Sayang Level 9 ini saya mau share tentang pengalaman kami berdua, karena memang kami masih menanti kehadiran anak.  Saat liburan kemaren, kami berlibur ke Paraland Majalengka, sebuah bukit yang dari bukit tersebut bisa melihat pemandangan hijaunya yang luar biasa masya Allah. Untuk mengabadikan momen tersebut salah satunya dengan berfoto bersama. Saya dan Pa Suami pun kemudian berfoto bersama. Foto saling senyum, saling menyendarkan tangan di bahu itu sudah biasa ya haha, kemudian saya berceletuk kepada suami saya untuk melakukan foto bersama yang berbeda dari biasanya haha, dan inilah foto berbeda kami  Foto kreatif ala ARH Family ketika mencoba pose ini dan melihat hasilnya, senang luar biasa. Berbeda dari biasanya tapi membuat hati senang. Karena biasanya kaki ini jarang menjadi objek foto kan, nah berhubung Pa Suami ga terlalu rela muka istrinya terseb...

Tidying Books

Gambar
Buku Mau cerita dulu ya hihi Buku adalah satu barang favoritku karena barang ini sangat berkaitan dengan hobi ku yakni membaca, hehe. Misal ada promo baju gamis or kerudung masih bisa tahan godaan tapi kalau udah sale buku seringkali bobol sampai akhirnya rak buku penuh begitu saja dan banyak yang ditaro asal aja, hiks. Sampai akhirnya buku yang selama ini dicari ternyata ada di gudang dong, Alhamdulillah kondisi masih OK Nah berkaitan dengan tugas di shokyuu class untuk merapihkan buku, alhamdulillah pas awal maret lalu saya dan Pa Suami sudah menyortir buku berdasarkan modal menerapkan "spark joy" dalam hal pemilahan pakaian. Kami pun sudah membuatnya dalam beberapa kategori. Untuk foto before sortir, lupa didokumentasikan karena lupa, dulu sortir sebelum ada tugas tidying books.  Untuk foto after lupa banget di foto , keburu tadi pagi ke kantor. Insya Allah foto akan ditambahkan nanti malam. Akibat ngerjain di kantor nih pas deadlinenya, hiks. After Tidying Bo...

Semua Ada Tempatnya

Gambar
Karya pertama di cuti kerja hari pertama kemaren Jadi karena baru bebenah efek pindahan, agak riweuh gt liat rumah berantakan pengen segera beres dan rapih pih pih. Biar bertugas di ranah publik pun amaan hihi. Alhasil sengaja untuk meliburkan diri, dan mulai berbenah. 💚 Nah ceritanya banyak gantungan berserakan, dan itu bikin annoying zzz. Akhirnya karena EFEK KONMARI, yg salah satu prinsipnya adalah, SEMUA ADA TEMPATNYA. Oke berarti kudu dibuatin nih tempatnya. Karena gantungan baju pun memiliki hak untuk mendapatkan tempat untuk bernaung, eaa. Alhamdulillah pas banget sama momen tugas pertama  di Kelas Bunsay level 9 tentang kreativitas, jadi langsung dieksekusi. Tahap 1 Pembuatan Tempat Gantungan Baju Jadilah nyari-nyari kardus yang bisa diotak atik untuk tempat gantungan, jangan tanya kerapihannya ya, yang penting jadi 😂😅😆 Potong sana sini, kemudian gunting kertas cokelat, biar keliatan rapihan dikit dan SELESAI. Sederhana tapi HAPPY Banget 💚💚💕😍 Tempat ...

CREATIVITY

Gambar
Kreativitas? Setiap kali mendengar kata yang satu ini, yang selalu teringat adalah BERBEDA dari yang SUDAH ADA dan tentunya TANTANGAN yang dihadapi untuk terciptanya suatu karya yang baru, bukanlah hal mudah. Bertepatan dengan level 9 tentang kreativitas, berbarengan dimana saya perlu mengasah KREATIVITAS saya ini dalam hal berbenah di rumah agar budget benar-benar tersalurkan dengan efektif dan efisien. Karena masih menanti buah hati, akhirnya kreativitas dalam pengerjaan tantangan level 9 ini nantinya akan disalurkan dalam berbagai kegiatan yang saya tekuni setiap harinya. Dari hasil diskusi pengantar sebelum masuk ke tantangan level 9 ini, ada branstorming yang membuat saya untuk mengenal lebih dalam kata KREATIVITAS. Sudah sering ketika ditanya apakah sulit atau tidak pasti jawabannya sulit, dan dari hasil diskusi tadi malam ada proses penting yang menjadi kunci mudah-tidaknya menjadi orang yang kreatif, yaitu MEMPERBANYAK SUDUT PANDANG. Coba kita bertanya pada teman...

Tidying Clothes Part 2

Gambar
Bingung mau nulis apa di part ke-2 ini karena tenaga dan waktu belum cukup untuk membereskan baju-baju dan juga storagenya secara keseluruhan. Karena kondisi baru aja pindahan dan Saya & Pa Suami memang bekerja di ranah publik dari hari Senin-Jum'at pulang kadang jam 9 malem. Adapun di weekend saya dan suami masih banyak berbenah di kontrakan kami yang lama, ga enak juga nitip barangnya kelamaan sama Ibu Kos. Jadi ceritanya ada 1 kamar lagi di kontrakan yang berisi banyak barang yang perlu kami benahi. Karena tenaga kami terbatas, jadilah ga bisa sekaligus untuk berbenah di kontrakan lama, maka dari itu kami menyortir sebisa kami, berdasarkan spark joy or not daaan ternyata banyak yang dibuang huhu. Saya menceritakan hal ini bukan untuk pamer "jadwal" kami yang sibuk hanya ingin menjelaskan yang sebenarnya hihi. Bahwa kami (saya dan suami) insya Allah tak kalah semangat dengan memanfaatkan waktu yang kami punya dan kondisi yang sedang dialami. Jujur aja kemaren hampir...

Start My Business

Jujur ketika saya membaca kembali apa yang saya ketik di tugas kulwap pertama, banyak yang belum saya eksekusi dengan sungguh-sungguh. Sedih tapi ga boleh lama-lama, karena bersedih lama-lama tiada guna. Waktu terus bergulir dan akan menjadi lebih baik jika diiringi langkah-langkah perubahan. Alhamdulillah momen mengerjakan tugas ke-2 ini menjadi momen perbaikan kedepannya. Adapapun terkait poin pertama yang menjadi tugas ke-2 ini terkait rutinitas harian, berasa jleb banget. Pengen dapet penghasilan lebih tapi ruhiah dan ikhtiarnya ga lebih, hiks. maka dari itu sembari membuat jadwal untuk tugas ini, mudah-mudahan jadwal yang dibuat hari ini bisa dieksekusi dengan penuh kesungguhan. Berikut daftar rutinitas harian 02.30-03.30 buat konten marketing untuk seharian (IG dan FB di posting di jam-jam "premium time" yaitu  05.00; 08.00; 12.00; 16.00; 18.00; 21.00) plus konten buat status WA dan instastory sudah DONE 03.31-04.10 Tilawah dan Tahajud 04.11-14.15 Graphoterapy ...

Tidying Clothes Part 1

Gambar
Tidying Festival Part #1 Pas baca materi sebelum ada tugas, excited banget karena insya Allah bisa dengan mudah dan cepat dalam pelaksanaannya dan banyak cerita yang membersamai selama proses festival part 1 ini berlangsung Mulai dari kondisi rumah yang masih berantakan karena baru aja pindahan, baju-baju sebagian besar masih ada di trashbag hitam, buku dan berkas berserakan dimana-mana. Jujur sempet pengen nangis karena kesel ko beberes teh ga beres-beres. Tapi Pa Suami selalu menguatkan untuk sabar insya Allah bentar lagi beres ko, kemudian saya pun beranjak tenang dan mengingat kembali visualisasi yang sudah saya tentukan maka saya pun mencoba mengumpulkan sekuat tenaga untuk berbenah pakaian. Alhasil karena memang masih baru pindahan keadaan lemari memang sudah agak luang, tidak sepadat biasanya karena pakaian masih banyak di luar (belum kembali dimasukan ke lemari sambil nunggu materi clothes di kelas Shokyuu). Berikut penampakan loker Excel saya dan Pa Suami sebelum tot...

Persiapan FESTIVAL ala KONMARI METHOD, DIMULAI!

Gambar
Ah ga kerasa udah task 3 dan tugas yang saat ini dikerjakan seperti simple tapi menantang sekali. Persiapan apa yang dilakukan untuk melaksanakan "festival" dengan Konmari Hmmm, perlu perenungan sejenak ketika saya menalar apa yang akan ditulis nantinya dalam tugas ini. Hal pertama yang saya  memohon kepada Allah agar dimudahkan dalam menerapkan salah satu ilmu Allah yang ditemukan oleh Marie Kondo. Tentu tanpa pertolonganNya hambaNya ini ga akan bisa melakukan apapun. karena saya menyadari dalam berbenah ada sikap yang bisa saya tumbuhkan yaitu Sabar dan Syukur. Sabar karena berbenah memerlukan waktu uang dan tenaga yang banyak dan bersyukur terhadap barang-barang yang akan tidak digunakan lagi dan bisa menerapkan metode ini untuk kehidupan yang lebih baik :) Selanjutnya saya ngobrol dengan Pa Suami terkait agenda yang akan dilakukan 3 bulan ke depan. Saya juga mulai share tentang pentingnya sebuah mindset untuk berbenah. Mengingat bersama keinginan-keinginan apa yan...