Gegap Gempita Zona O Pekan ke-3
Di Zona O ini benar benar terasa berbeda dibanding zona sebelumnya
Ada rasa bahagia melihat diri dan juga para Ibu lainnya berbagi di virtual conference sesuai dengan keahliannya masing-masing.
Alhamdulillah juga secara bersamaan program Project Passion yang ada di co house kami pun rampung. Rasanya luar biasa, akhirnya bisa sampai di tahap ini
Di pekan ke-3 ini juga saya mendapat insight luar biasa dari sesama hexagonia, yang juga teteh sekaligus mentor bagiku, Teh Esa
Di virtual conference by WA, beliau sharing tentang begitu istimewanya peran seorang wanita. Sebegitu indahnya dan luar biasanya Allah ciptakan sosok wanita
Materi beliau membuat saya merenung cukup dalam, apakah saya sudah menjadi "rumah" yang nyaman untuk suami dan anak saya
Dengan kondisi zaman saat ini, kata "aktualisasi diri" seolah harus muncul di ranah publik, adapun yang memilih fokus untuk di rumah menjadi sesuatu yang dipandang sebelah mata
Materi beliau, membuat saya semakin mantap dengan pilihan saya sebagai Ibu yang bisa berdaya dari rumah, karena ada tugas utama yang Allah berikan selepas hadirnya anak, yaitu sebagai madrasah untuknya
Semoga Allah mudahkan prosesnya ❤️
Komentar
Posting Komentar
Terima Kasih sudah berkunjung ke blog ini. Semoga bisa jadi partner bertumbuh bagi rekan-rekan semua ya